MANFAAT DAUN PEPAYA UNTUK KESEHATAN - husnuls492.com

MANFAAT DAUN PEPAYA UNTUK KESEHATAN

MANFAAT DAUN PEPAYA UNTUK KESEHATAN

TENTANG DAUN PEPAYA

Assalamu’alaikum Wr.Wb.

Bertemu lagi dengan Saya Husnul. Pada kesempatan kali ini saya akan membahas manfaat daun papaya untuk kesehatan. Pembaca yang budiman Anda pasti sudah tidak asing lagi dengan daun papaya, Daun papaya saat masih muda sering kita pakai untuk sayuran dan makanan yang bergizi, selain itu daun papaya juga mempunyai manfaat untuk obat beberapa penyakit.

MANFAAT DAUN PEPAYA UNTUK KESEHATAN


MANFAAT DAUN PEPAYA

Daun papaya yang kita mudah temukan di kampung-kampung ini, ternyata mempunyai manfaat untuk kesehatan, sebelum kita bahas lebih jauh kita harus tahu dulu kandungan apa saja yang ada di daun papaya, dalam daun pepaya mengandung vitamin A 18250 SI, kandungan vitamin B1 0,15 miligram per 100 gram, vitamin C 140 miligram per 100 gram, daun pepaya juga mengandung 79 kalori per 100 gram kandungan protein 8,0 gram per 100 gram, kandungan lemak 2 gram per 100 gram hidrat arang/karbohidrat 11,9 gram.

Nah itu itu  kandungan dalam daun pepaya, sekarang apa saja manfaat daun pepaya untuk kesehatan

1.  Membantu mengobati Demam Berdarah

Manfaat daun pepaya yang harus kita tahu adalah dapat mengobati demam berdarah, karena zat dalam daun pepaya mengandung zat antimalarial dan demam berdarah, caranya Anda Rebus 5 lembar daun pepaya  kemudian anda dinginkan terus minum airnya.

2.  Dapat memperbaiki saluran pencernaan

Daun pepaya mengandung zat karpin dalam daunnya, zat ini bermanfaat untuk membasmi mikroorganisme jahat yang mengganggu pencernaan.

3.    Dapat mencegah penyakit kanker dan jerawat

Daun pepaya sangat di rekomendasikan untuk anda yang ingin mencegah penyakit kanker dan jerawat, karena dalam daun ini sangat kaya akan antioksidan.

4.   Meningkatkan daya tahan tubuh

Mengkonsumsi daun pepaya sangat di rekomendasikan di saat sekarang ini yang mengharuskan kita memiliki daya tahan tubuh yang kuat, karena dalam daun pepaya mengandung phytonutrien. Kandungan ini dapat melindungi tubuh dari penyakit kardiovaskular, kanker, penuaan,alergi dan infeksi perut.

5.  Mengontrol tekanan darah

Kamu dapat memanfaatkan daun pepaya untuk mengontrol tekanan darah dengan mengonsumsi rebusan air daun pepaya cara mengolahnya kamu ambil 5 lembar daun pepaya, kemudian kamu rebus dengan setengah liter air, biarkan air menguap hingga tinggal sekitar 3/4 , kemudian dinginkan setelah itu kamu minum.

Demikian pembahasan saya tentang manfaat daun pepaya untuk kesehatan
Semoga bermanfaat.


Wassalamu’alaikum Wr.Wb. 

0 Response to "MANFAAT DAUN PEPAYA UNTUK KESEHATAN"

Post a Comment

Anda mungkin menyukai postingan ini :