MANFAAT MAKAN TEPAT WAKTU DAN TERATUR
Assalamu’alaikum Wr.Wb.
Bertemu lagi dengan Saya Husnul. Pada kesempatan kali ini Saya akan membahas Artikel Tentang Manfaat Makan Tepat Waktu dan Teratur. Pembaca yang budiman. Makan adalah sesuatu yang sangat kita butuhkan dalam sehari-hari, karena tanpa makan maka tubuh kita tidak mempunyai energi untuk melakukan aktivitas sehari-hari. Yang kita butuhkan dalam makanan adalah nutrisi sendiri dapat menggerakan tubuh supaya bisa melakukan segala aktivitas. Makan tepat waktu sangat penting, karena kalau kita makan tidak tepat waktu akan menyebabkan pencernaan kita menjadi terganggu, dan berat badan Anda akan naik, gula darah Anda akan naik, perut menjadi kram, lalu apa makan tepat waktu, makan tepat waktu itu makan yang terjadwal makan pagi, pagi siang, dan makan malam. Bagi Anda yang suka berolahraga maka di sarankan makan sebelum dan sesuah berolahraga. Makan tepat waktu dan teratur baiknya sesuai jam makan pagi baiknya jam enam pagi sampai jam delapan. Makan siang baiknya jam dua belas sampai jam satu siang, makan malam bagusnya jam enam sore sampai jam delapan malam, dengan begitu anda akan mendapatkan manfaat makan tepat waktu dan teratur.
Berikut manfaat makan tepat waktu dan teratur.
1. Menambah Konsentrasi
Makan tepat waktu sangatlah penting, karena dapat meningkatkan konstrasi Anda kita tahu untuk mendapatkan hasil kerja atau belajar kita membutuhkan konstrasi yang baik, manfaat makan tepat waktu dan teratur dapat menambahkan konsentrasi Anda sehingga hasil kerja dan prestasi Anda baik di sekolah dapat terwujud.
2. Menghindari Obesitas
Mungkin Anda yang belum tahu manfaat makan tepat waktu dan teratur, menyanka bahwa penyebab berat badan naik karena banyak makan faktanya bukan itu tapi lebih karena mereka makan tidak sesuai waktunya malah mereka banyak mengemil atau makan ketika main game nonton tv padahal hal tersebut dapat menambah berat badan Anda. Tapi jika Anda makan secara teratur dan tidak mengemil sebelum waktu makan dapat menghindari anda dari obesitas.
3. Selalu berenergi
Seseorang yang makan tepat waktu dan teratur dapat kita lihat dari kesehariannya pasti Ada bedanya bukan mereka yang makan tepat waktu tampak berenergi berbeda dengan orang yang makan asal-asalan mereka cenderung mudah lelah tapi tidak hanya makan tepat waktu dan teratur, Anda juga harus memperhatikan menu makanan Anda, usahakan makan dengan sayur, lauk, buah dan minuman yang berenergi.
4. Terhidar dari Penyakit Jantung
Tahukan Anda jumlah orang yang terkena penyakit jantung di dunia semakin banyak, untuk itu kita perlu melakukan pencegahan, kita bisa mencegahnya dengan pola hidup yang baik, kita mulai dengan makan tepat waktu dan teratur karena bermanfaat menghindari Anda dari penyakit Jantung dan penyakit kolestrol dan diabetes, Namun Anda juga harus memperhatikan asupan gizi yang kita makan.
5. Menjauhkan kita dari penyakit maag
Kita yang sering melalaikan makan tepat waktu dan teratur, kita mulai dari sekarang harus sadar bahwa manfaat makan tepat waktu dan teratur dapat menghindari kita dari penyakit maag, bila sudah mengidap penyakit maag dan kita biarkan sampai parah maka akibat terburuk adalah kematian.
Bagi Anda yang susah untuk membiasakan makan tepat waktu dan teratur, mulai dari sekarang cobalah untuk membiasakannya karena Anda dapat manfaat dari makan tepat waktu dan teratur, yaitu Anda dapat menjalani aktivitas harian Anda dengan penuh energi dan berkonstrasi tinggi, sehingga Anda akan mudah untuk berprestasi di tempat kerja dan di sekolah, sebaliknya Anda melalaikan makan tepat waktu Anda akan terkena penyakit maag, akibat terburuknya bila dibiarkan akan mengakibatkan kematian.
Demikian Artikel Tentang Manfaat Makan Tepat Waktu dan Teratur.
Semoga Artikel ini bermanfaat. Amin
Wassalamu’alaikum Wr.Wb.
Hallo kami dari DEWALOTTO ingin membagikan rejeki kepada anda semua hanya dengan bermain bersama kami yuk silahkan buktikan sendiri ya..
ReplyDeleteADD WA +85569312579 Terima Kasih admint...:)