THAHARAH ITU PENTING BAGI KITA - husnuls492.com

THAHARAH ITU PENTING BAGI KITA


Assalamu’alaikum Wr. Wb. 

Pada kesempatan kali ini saya akan membahas artikel yang berjudul thaharah itu penting bagi kita.  Teman-teman  sekalian, ketika kita akan menemui seseorang yang berpangkat kita harus bernampilan rapih dan bersih. Kita berpenampilan rapi untuk menghadap nya hanya karena dia memiliki pangkat. Yang kita tahu kedudukan manusia disisi Allah bukan karena pangkatnya, tapi karena ketakwaannya. Pada kenyataanya penulis sering menemui banyak orang yang menemui Allah (Ibadah) dalam keadaan tidak bersih, hal tersebut tidak sepatutnya karena kita akan menemui sang pencipta. Harusnya kita bernampilan rapih dan bersih. Terutama bersih dari hadast dan najis.

Teman-temanku sekalian diatas kita telah sedikit membahas tentang mengapa thaharah itu penting, selanjutnya kita akan membahas lebih mendalam tentang thaharah.



Pengertian Thaharah
Thaharah menurut bahasa artinya suci atau bersih. Sedangkan menurut istilah menghilangkan sesuatu yang dapat  menghalangi sahnya ibadah. Seperti sholat lima waktu, Tawaf. Pakaian atau tempat yang digunakan untuk ibadah harus bersih dari hadast dan najis. Hal ini diterangkan dalam Al-Qur’an surat Al-Mudasir ayat 4.
وَثِيَابَكَ فَطَاهِر
“kepada pakainmu , sucikanlah”.
Teman-teman yang saya hormati, salah salah seorang syeh dari banten syekh iman nawawi mendefinisikan thaharah  “ sebagai kegiatan mengangkat hadats atau menghilangkan najis atau yang serupa dengan kedua kegiatan itu, dari segi bentuk atau maknanya. Jadi thaharah itu kegiatan mengankat hadast atau menghilangkan najis dari badan atau tempat-tempat ibadah yang menghalangi sahnya ibadah. 

Teman-teman sekalian. Apa Dasar Hukum Thaharah

Dasar Hukum Thaharah
Umat islam harus memperhatikan Thaharah karena Allah mencintai hambanya yang selalu menjaga kesucian dan kebersihan. Sebab Allah itu suci dan mencintai kesucian atau kebersihan. Dasarnya surat Al-Baqarah ayat 222.
وَيَسْألُوْنَكَ عَنِ اْلمَحِيْضِ قُلْ هُوَ اَذًى فاَعْتَزِلوُالنِّسَاءِ فِى اْلمَحِيْضِ وَلاَ تَقْرَبُوْهُنَّ حَتَى يَطْهُرْنَ فَإِذَاتَطَّهَرْنَ فَأْتُوهُنَّ مِنْ حَيْثُ أَمَرَ كُمُ اللهُ إِنَّ اللَه يُحِبُ التَّوَابِيْنَ وَيُحِبُ اْلمُتَطَهِّرِيْنَ
Artinya : “Sesungguhnya Allah mencintai orang-orang yang bertaubat dan mencintai orang-orang yang suci lagi bersih”. (QS. Al-Baqarah :222)

Dasar hukum thaharah yang lain adalah surat al-maidah ayat 6
Hai orang-orang yang beriman, apabila kamu hendak mengerjakan sholat, maka basuhlah mukamu dan tanganmu sampai dengan siku, dan sapulah kepalamu (basuh) kakimu sampai dengan kedua mata kaki,dan jika kamu junub maka mandilah, dan jika kamu sakit atau dalam perjalanan atau kembali dari tempat buang air (kaskus) atau menyentuh perempuan,lalu kamu tidak memperoleh air, maka bertayamunlah dengan tanah yang baik (bersih); sapulah mukamu dan tanganmu dengan tanah itu. Allah tidak hendak menyulitkanmu, tetapi Dia hendak membersihkan kamu dan menyempurnakan nikmat-Nya bagimu, supaya kamu bersyukur.” (Al-Maidah:6) 

Dari kedua ayat diatas ayat yang kedua surat (Al-Maidah:6) yang mewakili Dasar Hukum Thaharah. Hal ini disebabkan ayat ini memuat tiga persoalan Wudhu, Mandi,Janabah dan Tayamum.

Jenis-Jenis Thaharah
Ritual tata cara bersuci dari benda najis harus sesuai dengan ketentuan syariah,baik pada badan pakaian atau tempat ibadah.
a. Jenis Najis
Najis  oleh ulama dibagi menjadi beberapa kriteria, secara umum najis terbagi menjadi tiga najis ringan, najis sedang, najis berat.


  • Najis ringan adalah air kecing anak laki-laki yang baru berumur 2 tahun, makan hanya minum air susu ibunya, maka untuk membersihkannya cukup dipercik air saja. 
  • Najis sedang adalah najis yang umumnya kita kenal seperti buah air besar , yang cara mencucinya  dengan air dengan catatan harus hilang tiga hal yaitu , Rasa, bau, warna.
  • Najis berat adalah najis yang ritual mensucikannya tidak cukup dibersihkan dengan air tapi harus menggunakan media tanah dan air  tujuh kali dengan air satu kali dengan tanah. 


Hikmah Thaharah
Hampir semua ibadah mengharuskan kita untuk bersuci. Sholat tawaf tidak adakan sah apabila kita tidak bersuci. Kita dianjurkan untuk bersuci ketika kita akan ibadah, lalu apa hikmah dibalik thaharah 


  • Agar orang disekitar kita merasa aman. Karena orang yang bersuci tidak membuat orang disekitarnya risih yang membuat risih adalah bau, tidak enak di pandang sebaliknya jika bersuci orang-orang akan melihatnya enak di pandang dan berada didekatnya nyaman
  • Disukai oleh malaikat, karena malaikat tidak menyukai orang yang ketika dia beribadah memakai pakaian yang kotor lagi bau, akan tetapi malaikat akan senang melihat orang yang memakai pakaian yang bersih dan harus. 


Demikianlah penjelasan artikel kali semoga bermanfaat bagi pembaca dan penulis pada umumnya 
Wassalamu’alaikum Wr. Wb.

1 Response to "THAHARAH ITU PENTING BAGI KITA"

  1. Dewalotto dan hanya dewalotto yang bisa memberi anda pengasilan tambahan dengan bermain bersama kami seru cepat dan havefun lohh...
    ADD WA +855 888765575 Terima Kasih admint...:)

    ReplyDelete

Anda mungkin menyukai postingan ini :